Figur yang satu ini tentu sudah amat dikenal di kalangan murid dan guru di MI Sroyo sebagai kepala Sekolah. Bu Ulfa demikian namanya dipanggil memiliki semangat dan antusiasme bekerja yang tinggi.
Dengan karakternya yang tegas tetapi tetap lembut sebagai seorang pendidik membuatnya amat di segani murid, guru maupun wali murid.
Hidup di kalangan keluarga pendidik sejak kecil membuatnya menjadi amat dekat dengan kegiatan belajar mengajar . Mengawali jalur pendidikan guru di Pendidikan Guru Agama Negeri (PGAN) Bojonegoro sampai Pasca Sarjana Universitas muhammadiyah Surabaya menjadikannya matang sebagai seorang guru.
Aktifitasnya yang sangat padat setiap harinya tentu membutuhkan kesehatan yang prima dan kesiapan mental yang kuat,tapi itu semua tidak membuatnya menyerah. Itu semua berkat dukungan suami dan anak-anak.
Selain sebagai Kepala Sekolah Bu Ulfa juga aktif di berbagai organisasi kemasyarakatan. Beberapa jabatan yang dipegang saat ini diantaranya: Ketua Fatayat NU Kedungprimpen, Wakil Ketua Fatayat Ranting kecamatan Kanor, Bendahara Kwartir Ranting Pramuka Kanor dan Bendahara KKM Kanor .
Suaranya yang merdu dan bakatnya yang besar dalam seni baca AlQur’an mengantarkannya sebagai juara beberapa perlombaan Musabaqoh Tilawatil Qur’an di wilayah Kanor dan Bojonegoro, diantaranya adalah Juara I tingkat Kecamatan dan Juara I tingkat Kabupaten Bojonegoro yang diadakan oleh Kementerian Agama, selain itu juga diminta sebagai Tutor Seni Baca Al Qur’an di beberapa MI, diantaranya di MI Pesen, MI Tegalrejo dan MI Sroyo. Qosidah adalah musik kegemarannya maka tak heran bila pada beberapa acara dia diminta tampil menyumbangkan suaranya,sering juga diminta menjadi MC di beberapa kegiatan resmi.
Untuk membenahi dan meningkatkan mutu pendidikan di MI Islamiyah Sroyo telah banyak yang dilakukan diantaranya dengan mempertajam visi dan misi Madrasah sebagai lembaga pendidikan dengan mengadakan bermacam aktifitas yang merangsang tumbuh kembang anak, diantaranya adalah Seni Tari, Hadrah dan Teater/ Drama, kegiatan Kepramukaan perbaikan administrasi dan meningkatkan kualitas guru dengan mengadakan evaluasi bertahap terhadap kemampuan mengajar guru disesuaikan dengan bidang studinya.
Bu Ulfa menyadari bahwa Langkah-langkah pembenahan ini tentunya membutuhkan kerjasama yang baik dengan guru, pengurus yayasan dan wali murid sehingga diperoleh hasil sesuai harapan. Untuk itulah pertemuan rutin sesama guru, guru dengan wali murid maupun pengurus sering dilakukan untuk menjalin silaturahmi dan memecahkan berbagai persoalan. Akhirnya, kami mengucapkan selamat bertugas bu Ulfa, berjuang memajukan dunia pendidikan.
0 komentar:
Posting Komentar